SBT, Kilaskota.com —Seram Bagian Timur (SBT) berencana melakukan aksi demonstrasi di Kantor Bupati dan DPRD Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) pekan depan. Hal itu disampaikan Ketua GMNI SBT, Zulkifli Liliyai kepada Kilaskota. Kamis, 29/05/2025.
Menurut Zulkifli, saat ini banyak persoalan daerah yang belum tertangani dengan baik dan tepat. karena ada beberapa masalah urgen daerah yang harus disuarakan kepada pemerintah daerah untuk secepatnya direspon.
“Saya dan teman-teman pengurus sudah diskusi banyak, mulai dari visi dan misi Pemerintahan pak Fachri – Vhito sampai pada isu-isu trategis daerah dan juga masalah daerah yang selama ini sebagian besar masyarakat belum tahu. Semuanya telah rampung, akan kami sampaikan lewat aksi nanti”. Ujar Zulkifli
Dikatakan, aksi demonstrasi itu akan dilakukan pada bulan Juni, Karena bulan Juni menurut Anggota dan Kader GMNI Se- Indonesia adalah bulannya Bung Karno. Maka sebagai anak ideologisnya, mereka merayakannya dengan melakukan aksi demonstrasi untuk menyikapi kebijakan pemerintah yang menyimpang dari masyarakat di negeri yang bertajuk Ita Wotu Nusa ini.
“Aksi ini kami lakukan pada bulan Juni nanti. Bulan Juni itu bagi kami adalah bulannya Bung Karo. Maka kami mengisinya dengan mengkritisi kebijakan pemerintah yang tidak pro terhadap rakyat kecil”. Tutup Zulkifli.(KK-03)



















Discussion about this post