Bula, Kilaskota.com —Serah Terima Jabatan Kabag OPS Polres Seram Bagian Timur digelar. Kegiatan ini berlansung pada, Sabtu (12/4/2025) di Halaman Mapolres SBT, Bula.
Serah Terima Jabatan Kabag OPS Polres Seram Bagian Timur dari Pejabat Lama AKP Androyuan Elim, S.I.K, M.H. Kepada Kompol Yamin Selayar, S. E. Dalam sambutannya, Kopolres Seram Bagian Timur SBT AKBP Alhajat, S.I.K mengatakan, serah terima jabatan diinternal Kepolisian bagian dari dinamika organisasi dalam rangka promosi sehingga bisa mendapatkan pengalaman pada bidang tugas.

“Para peserta upacara yang saya hormati, Serah terima jabatan yang kita laksanakan pada Pagi hari ini, merupakan suatu hal yang wajar, dalam dinamika Orgnisasi, Pergantian serah terima jabatan ini bertujuan untuk menjamin dinamika management organisasi, dan sekaligus dalam rangka promosi bagi pejabat yang bersangkutan guna meniti karir di lingkungan Polri, dengan demikian diharapkan memperoleh pengalaman di bidang tugas yang beragam yang dapat digunakan untuk menghadapi tugas di masa mendatang,” Kata Kapolres

Selain itu, kepercayaan yang diberikan harus dilaksanakan dengan baik, sehingga dapat membawa efek positif serta warna baru dalam tubuh Polres Seram Bagian Timur.
“Amanah jabatan yang diterima ini merupakan suatu kepercayaan dari pimpinan yang harus dijalankan dengan baik dan dengan harapan mampu memberikan perubahan yang konstruktif serta dapat memberikan efek positif bagi kinerja kesatuan dan berbagai pengalaman dalam pelaksanaan tugas sebelumnya, saya harapkan hal tersebut memberikan peran besar serta memberi warna baru di Polres Seram Bagian Timur,” Ucap Kapolres
Pada kesempatan itu, orang nomor satu di Polres SBT ini juga mengucapkan selamat kepada pejabat lama yang bertugas ditempat tugas baru, dan selamat bertugas juga buat pejabat yang baru.

“Selamat bertugas ditempat yang baru kepada pejabat yang lama dan selamat bertugas juga kepada pejabat yang baru dan saya harapkan semoga Tuhan Yang Maha Esa Senantiasa memberikan bimbingan dan kekuatan kepada loyalitas dan dedikasinya dalam melaksanakan tugas kita sekalian dalam mengabdikan diri kepada masyarakat,” Tutur Kapolres
Sementara peserta upacara terdiri dari, 1 (Satu) regu Perwira Polres SBT, 1 (Satu) Pleton Sat Samapta dan Polairud Polres SBT, 1 (Satu) regu Sat Lantas Polres SBT, 1 (Satu) Pleton gabungan Staf Polres SBT, 1 (Satu) Pleton Sat intelkam, 1 (Satu) Pleton gabungan sat Reskrim dan Narkoba, 1 (Satu) regu Bhayangkari Cabang Polres SBT,(KK-01)



















Discussion about this post