SBT, Kilaskota.com —Untuk memakasimalkan pembangunan di Daerah ini, Bupati Seram Bagian Timur, Fachri Husni Alkatiri siap gerilya ke Kementerian.
Menurutnya beberapa menyeri telah ditemui di antaranya, Mentri ESDM, Menteri Komunikasi dan Digital, Menteri Pendidikan, Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, serta Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat Indonesia. Menurut Bupati jika tiba jakarta bukan saja satu urusan yang dikerjakan tetapi banyak yang harus dikerjakan

“tanggal 15 itu kita harus melakukan komunikasi itu, sehingga keberadaan kita di Jakarta itu hanya tidak satu urusan saja, karena kita sudah sampai di Jakarta itu banyak urusan yang harus kita bereskan,” Ucap Bupati
Untuk memaksimalkan komunikasi dan koordinasi ke Pemerintah pusat untuk kesejahteraan masyarakat di Daerah ini, maka mantan Wakil Bupati periode 2015-2020 ini mengingtakan para pimpinan OPD untuk menyiapkan data dan proposal yang menjadi acuan masalah dan kebutuhan daerah pada setiap OPD.
“Saya ingatkan teman-teman OPD siapkan data-data, proposal. Jadi teman-teman siapkan dari sekarang, karena saya tidak mau sampai di Jakarta begitu peluang terbuka saya mengecek tarnyata OPDnya tidak ada,” Kata Bupati

Menurut politisi kawakan PKS ini, anggaran di pempus/Kementerian-kementeria tidak bisa datang dengan sendirinya, namun harus dijemput, karena dikhawatirkan jangan sampai diambil alih oleh daerah lain.
“Dana di pusat ini kalau kita tidak jemput maka dia akan dijemput oleh orang lain. Kita tidak bisa tunggu di sini lalu uang datang sendiri,” Cetus Bupati,(KK-01)



















Discussion about this post